Have an account?

PATOGENESIS

Perdarahan menahun menyebabkan kehilangan besi sehingga cadangan besi makin menurun. Jika cadangan besi menurun , keadaan ini disebut iron depleted state (negative iron balance).Keadaan ini ditandai oleh penurunan kadar feritin serum, peningktan absorbsi besi dalam usus, serta pengecatan besi dalam sumsum tulang negatif. Apabila kekurangan besi berlanjut terus maka cadangan besi menjadi kosong sekali, penyediaan besi untuk erytropoesis berkurang sehingga menimbulkan gangguan pada bentuk eritrosit tetapi anemia secara klinis belum trjadi. Keadaan ini disebut Iron Deficient Erythropoesis. Pada fase ini kelainan yang dijumpai
:
a. Peningkatan kadar Free protophorphyrin atau Zinc protophorhyrin dalam eritrosit
b. Saturasi transferin menurun dan total iron binding capacity (TIBC) meningkat.
Apbila jumlah besi menurun terus maka eritropoesis semakin terganggu sehingga kadar Hb mulai menurun, akibatnya timbul anemia hipokronik mikrositer, disebut sebagai Iron Deficiency Anemia. Pada saat ini juga terjadi kekrangan besi pada epitel serta pada beberapa enzim yang dapat menimbulkan gejala pada kuku, epitel mulut dan faring serta berbagai gejala lainya

0 comments: